ACEHFOOTBALL.net — Asosiasi Kabupaten Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (Askab PSSI) Aceh Besar sudah menyiapkan tim talent scouting untuk menyaring para pemain potensial yang dipersiapkan untuk Prakualifikasi Pekan Olah Raga Aceh (Pra-PORA) 2021.
Informasi yang diperoleh Football Aceh, menyebutkan Askab Aceh Besar sudah membentuk Tim Seleksi Pemain Pra PORA Aceh Besar 2021. “Tim tersebut diketuai, Effendi HT,” sebut sebuah sumber.
Berikut ini nama-nama pemandu bakat Pra PORA Aceh Besar 2021.Ketua Tim Efendi HT, Pelatih Persiraja U-20. Anggota; Kurniawan (mantan Pelatih PPLP dan eks kapten Persiraja Banda Aceh), Muslim alias Ngoh Lem, (mantan pemain Persiraja).
Lalu, Samsuar, mantan Pemain PSAA Abulyatama Aceh Besar dan Pelatih kiper Edi Gunawan, mantan kiper Persiraja Banda Aceh. “Merekalah yang akan memilih para pemain potensial,”
Sesuai jadwal yang sudah beredar sebelumnya, hari ini, Selasa dan Rabu (2-3/2/2021) seleksi akan berlangsung di wilayah/rayon. Seleksi wilayah I berlangsung di Lapangan Putra Samahani Kecamatan Kuta Malaka.
Seleksi yang akan berlangsung selama dua hari ini akan diikuti utusan dari Kecamatan Lembah Seulawah, Seulimuem, Jantho, Kuta Cot Gle, Indrapuri dan “tuan rumah” Kuta Malaka.
Sementara di wilayah II akan mengambil tempat di Lapangan Kamboja FC Gampong Baroh Kecamatan Montasik. Pesertanya berasal dari kecamatan Suka Makmur, Montasik, Ingin Jaya, Blang Bintang, Simpang Tiga dan Darul Kamal. Seleksi di sini akan berlangsung pada 5-6 Februari 2021.
Lalu seleksi di wilayah III akan berlangsung pada 8-9 Februari yang bertempat di Lapangan Carlos FC Lhoknga dengan sebaran peserta berasal dari Darul Imarah, Peukan Bada, Lhoknga, Lhoong, Leupung dan Pulau Aceh.
Terakhir, pada 11-12 Februari seleksi akan berlangsung di wilayah IV di Lapangan Karya Utama Lamreung Kecamatan Krueng Barona Jaya. Di wilayah ini, peserta yang dibolehkan ikut berasal dari Kuta Baro, Baitussalam, Darussalam, Mesjid Raya dan Krueng Barona Jaya.