• Tentang Kami
  • Redaksi
  • Fans Menulis
  • Terms of use
  • Aturan Media Siber
Sabtu, April 17, 2021
ACEHFOOTBALL.net
  • HOME
  • BOLA ACEH
  • BOLANESIA
  • LIGA DUNIA
  • FUTSAL
  • A-SPORT
  • ANALISIS
  • PERSIRAJA
  • FANTASY
  • TV
No Result
View All Result
ACEHFOOTBALL.net
Sabtu, April 17, 2021
No Result
View All Result
ACEHFOOTBALL.net
No Result
View All Result

Frankfurt Menang Lagi Setelah Taklukkan Hoffenheim

Riandi by Riandi
Senin, 08/02/2021 - 00:09 WIB
in Liga Dunia, Liga Jerman
Frankfurt perpanjang catatan kemenangan setelah taklukkan Hoffenheim
Share on FacebookShare on Twitter

ACEHFOOTBALL.net – Eintracht Frankfurt memperpanjang catatan kemenangannya menjadi tiga laga berturut-turut setelah menaklukkan tuan rumah Hoffenheim dengan skor 3-1, dalam lanjutan Liga Jerman di Stadion Prezero Arena, Sinsheim, Minggu.

Tambahan tiga poin mendongkrak Frankfurt naik ke posisi keempat dengan koleksi 36 poin, sedangkan Hoffenheim (22) tertahan di posisi ke-12, demikian catatan laman resmi Liga Jerman.

Gol yang diukir Filip Kostic pada menit ke-15 membuka keunggulan bagi Frankfurt. Hoffenheim sempat menyamakan kedudukan berkat gol Ihlas Bebou pada menit ke-47, sebelum gol Evan N’Dicka pada menit ke-62 dan gol Andre Silva pada menit ke-64 mengamankan tiga poin bagi tim tamu.

Tuan rumah Hoffenheim ditekan sejak awal. Frankfurt membuka keunggulan saat Amin Younes mendapat operan dari Daichi Kamada, ia kemudian meneruskannya kepada Kostic yang menaklukkan kiper Oliver Baumann untuk mengukir gol.

INFO BOLALAINNYA

Manajer Arsenal Mikel Arteta

Arteta tak Mau Buru-Buru Mainkan Lagi Aubameyang

17/04/2021 - 11:45 WIB
Pelatih Atalanta Gian Piero Gasperini

Gian Piero Gasperini Dinilai Sempurna untuk Juventus

17/04/2021 - 10:45 WIB
Manajer Tottenham Jose Mourinho melihat ke papan skor sebelum pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Newcastle United melawan Tottenham Hotspur di Newcastle, Inggris Senin (5/4).

Soal Penalti untuk Everton, Begini Kata Jose Mourinho

17/04/2021 - 10:04 WIB
Giorgio Chiellini

Chiellini Harap Tren Positif Juventus Berlanjut di Atalanta

17/04/2021 - 09:27 WIB

Kostic kemudian berganti peran menjadi pengumpan untuk bola sundulan Kamada yang masuk ke gawang tuan rumah. Sayangnya gol itu tidak disahkan karena offside. Peluang lain dilahirkan Kostic saat ia mengumpan kepada Martin Hinteregger, yang sundulannya mengarah lurus ke Baumann.

Meski banyak ditekan pada babak pertama, Hoffenheim mampu mencetak gol balasan pada fase awal babak kedua. Pemain pengganti Bebou menjadi aktor utama saat ia berlari menusuk pertahanan Frankfurt, mengungguli kecepatan Hinteregger dan dengan tenang mempecundangi kiper Kevin Trapp.

Ishak Belfodil semestinya membawa Hoffenheim berbalik memimpin, namun sepakannya hanya mengenai jaring samping gawang.

Hoffenheim harus membayar kegagalan mereka mengemas gol balasan ketika N’Dicka menanduk bola tendangan bebas Kostic untuk merestorasi keunggulan Frankfurt.

Andre Silva memperbesar marjin di kedua tim dengan golnya, berkat keberhasilannya mengonversi umpan silang Kostic, untuk menutup serangan balik cepat yang diawali umpan menyilang Kamada.

Frankfurt akan berusaha mempertahankan tren positif ini saat mereka menjamu tim papan bawah Cologne pada Minggu (14/2) depan, sedangkan Hoffenheim akan melawat ke markas Borussia Dortmund yang tidak konsisten sehari sebelumnya.

Klasemen sementara Liga Jerman

Sumber: Antara

Tags: bundesligaeintracht frankfurthoffenheimliga jerman
ShareTweetPin
Previous Post

Rossonerri Kembali ke Puncak Klasemen Liga Italia

Next Post

Demi Liga Champions, Leipzig Jamu Liverpool di Budapest

BERITA BOLA LAINNYA

Manajer Everton Carlo Ancelotti

Ancelotti: Everton Seharusnya Mampu Bekuk Spurs

17/04/2021 - 09:13 WIB
Manajer Tottenham Jose Mourinho

Tottenham Imbangi Everton, Mourinho: Mungkin Hasil yang Adil

17/04/2021 - 08:49 WIB
Harry Kane

Tottenham Hotspur Buang Peluang Gusur Liverpool

17/04/2021 - 06:36 WIB
Dijegal Montpellier, Lille gagal mantapkan posisi puncak

Dijegal Montpellier, Lille Gagal Mantapkan Posisi Puncak

17/04/2021 - 04:26 WIB
Imbang 0-0 lawan Hoffenheim, Leipzig buang peluang pepet Bayern

Diimbangi Hoffenheim, Leipzig Gagal Pepet Bayern

17/04/2021 - 04:08 WIB
Chelsea Vs Manchester City

Tujuh Fakta Menarik Jelang Laga Chelsea Vs Man City

17/04/2021 - 03:13 WIB
Chelsea vs Manchester City

Prediksi Pemain dan Rekor Pertemuan Chelsea vs Man City

17/04/2021 - 02:51 WIB
Lewandowski dipastikan tak ikut rombongan Bayern ke Wolfsburg

Lewandowski tak Ikut Rombongan Bayern ke Wolfsburg

16/04/2021 - 23:09 WIB
Bek Leipzig bantah rumor telah bicara dengan Liverpool

Bek Leipzig Bantah Rumor Telah Bicara dengan Liverpool

16/04/2021 - 20:13 WIB
Reaksi Bruno Fernandes dari Manchester United saat pertandingan sepak bola Liga Utama Inggris antara Tottenham Hotspur melawan Manchester United di Tottenham Hotspur Stadium di London, Minggu, 11 April 2021.

Bruno Fernandes Sanjung Kualitas Edinson Cavani

16/04/2021 - 19:45 WIB
Load More

UPDATE TERBARU

Tim PON Aceh Liburkan Pemain Sepekan Awal Ramadhan

Tim PON Aceh Liburkan Pemain Sepekan Awal Ramadhan

17/04/2021
Pelatih Persib akui laga melawan PSS Sleman melelahkan

Pelatih Persib Akui Laga Melawan PSS Sleman Melelahkan

17/04/2021
Playoff IBL 2021 tetap digelar tanpa penonton

Playoff IBL 2021 Tetap Digelar Tanpa penonton

16/04/2021
Menpora akan perjuangkan RUU SKN jamin kesejahteraan atlet

Menpora Janji Kaji Serius Penonton di Stadion Saat Liga

16/04/2021
Persib Bandung tundukkan PSS Sleman 2-1

Persib Bandung Tundukkan PSS Sleman 2-1

16/04/2021
FcTables.com
  • Tentang Kami
  • Redaksi
  • Fans Menulis
  • Terms of use
  • Aturan Media Siber
Aplikasi Android aceHTrend

© 2020 - CV. Pedagangkata Aceh Media (Pekame). Made with in Indonesia
Developed by PT. Harian Aceh Indonesia

No Result
View All Result
  • HOME
  • BOLA ACEH
  • BOLANESIA
  • LIGA DUNIA
  • FUTSAL
  • A-SPORT
  • ANALISIS
  • PERSIRAJA
  • FANTASY
  • TV
  • Login

© 2020 - CV. Pedagangkata Aceh Media (Pekame). Made with in Indonesia
Developed by PT. Harian Aceh Indonesia

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms below to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In