Thomas Tuchel baru melatih Chelsea dalam enam pertandingan.
ACEHFOOTBALL.net — Thomas Tuchel baru melatih Chelsea dalam enam pertandingan. Namun arsitek berkebangsaan Jerman ini sudah memiliki sosok favorit dalam timnya.
Siapakah dia? Adalah Mateo Kovacic yang kini jadi salah satu andalan Tuchel.
“Saya menyukainya. Kau bisa membangunkannya pada jam tiga pagi, dan dia siap berlatih di Cobham pada jam 3.15,” kata mantan juru taktik Paris Saint Germain itu menyanjung etos kerja Kovacic, dikutip dari Goal.
Tentu saja Tuchel tak asal bicara. Kovacic mulai menikmati masa keemasan dari sisi personal.
Teranyar, ia menjadi bintang kemenangan Chelsea atas Newcastle United pada pekan ke-24 Liga Primer Inggris. The Blues menundukkan Newcastle, dua gol tanpa balas di Stadion Stamford Bridge, London, Selasa (16/2) dini hari WIB.
Dalam pertandingan tersebut, akurasi operan Kovacic mencapai 95,6 persen. Itu angka tertinggi dibandingkan dengan penggawa tuan rumah lainnya. Termasuk empat percobaan umpan panjang, serta terobosan. Sang gelandang juga delapan kali sukses saat menggiring bola membelah pertahanan lawan.
Total jarak tempuh Kovacic mencapai 10,21 kilometer. Eks Real Madrid dan Inter Milan itu memadukan visi berkelas, dengan kemampuan olah bola mumpuni, serta fisik yang prima.
Itu menjadikan yang bersangkuatan sangat menonjol. Terutama ketika pria Kroasia itu dalam kondisi terbaiknya.
Salah satu target Chelsea musim ini adalah finish di zona big four. Untuk sementara the Blues sudah berada di tangga keempat. Namun perjalanan masih panjang. Ada 14 pertandingan tersisa di liga domestik.
Kovacic diprediksi terus menjadi andalan Tuchel. Awak London Biru juga mentas di Piala FA, dan Liga Champions.
Sumber: Republika
Discussion about this post