AS Roma kembali meraih kemenangan atas Shakhtar Donetsk di pentas Liga Europa.
ACEHFOOTBALL.net — AS Roma kembali meraih kemenangan atas Shakhtar Donetsk di pentas Liga Europa. Kedua tim bertemu pada babak 16 besar kompetisi tersebut.
Pekan lalu, saat firstleg berlangsung di Olimpico, Roma unggul tiga gol tanpa balas. Teranyar, I Lupi menundukkan wakil Ukraina itu 2-1 pada secondleg di Stadion Olimpiade, Kiev, Jumat (19/3) dini hari WIB.
Dengan demikian, Giallorossi unggul agregat 5-1 atas Donestk. Wakil Serie A ini, menuju perempatfinal. Selepas pertandingan di markas Shakhtar, pelatih kubu tamu, Paulo Fonseca membeberkan sedikit kunci kegemilangan timnya. Rupanya ia meminta pasukannya lebih banyak menunggu.
“Kami memainkan permainan yang realistis, karena sebelumnya Roma belum pernah menang di sini, dan tidak pernah mencapai perempatfinal Liga Europa,” kata Fonseca kepada Sky, dikutip dari Football Italia.
Ia melihat tuan rumah berinisiatif tampil dominan. Sesuatu yang lumrah. Pasalnya skuat Miners butuh mencetak lebih dari tiga gol, untuk membalikkan keadaan. Namun I Lupi nampak tenang meladeni tekanan tuan rumah.
“Penting bagi kami untuk memulai dengan baik, dan tidak kebobolan di 30 menit pertama,” ujar Fonseca.
Roma satu-satunya tim Italia yang masih aktif di pentas Eropa musim ini. Beberapa elit Negeri Spaghetti lainnya sudah tersingkir. Termasuk di pentas Liga Champions. Itu membuat pertarungan di Serie A, bakal lebih ketat.
Fonseca kini mengalihkan fokus pasukannya ke ranah domestik. Target mereka, finish di zona big four klasemen akhir Liga Italia.
“Tidak mudah bagi kami dalam menjalani musim ini, karena ada tujuh tim yang berjuang untuk posisi empat besar. Kami juga masih tampil di Liga Europa, kami ingin berjuang sampai penghabisan,” tutur allenatore 48 tahun ini.
Sumber: Republika
Discussion about this post