Madrid pernah diberitahu Mbappe belum memutuskan masa depannya.
MADRID–Real Madrid dilaporkan tetap yakin bisa mendapatkan penyerang Paris Saint-Germain (PSG) Kylian Mbappe musim panas ini.
Pemain 23 tahun tersebut kontraknya akan habis kurang dari tiga bulan lagi dan dia santer akan merapat ke Santiago Bernabeu.
Menurut Dailymail, dilansir dari Sportsmole, Kamis (21/4), pembicaraan antara Real Madrid dan perwakilan Mbappe ditunda karena Madrid diberitahu sang pemain belum memutuskan masa depannya.
Los Blancos ingin menghormati klubnya saat ini sementara musim masih berlangsung. Namun laporan tersebut menambahkan Madrid yakin dapat membujuk penyerang internasional Prancis tersebut dapat dibujuk pindah ke La La musim panas ini. Mbappe memang sudah lama menjadi incaran Madrid.
Terutama ketika Zinedine Zidane menjadi pelatihnya. Namun setiap upaya Madrid pada jendera transfer selalu gagal karena PSG berusaha mempertahankannya.
Dan kesempatan mendapatkan tanda tangan Mbappe musim panas ini terbuka lebar menyusul kontraknya yang akan habis Juni ini.
Madrid akan fokus mengejar Mbappe meskipun juga ada ketertarikan kepada penyerang Borussia Dortmund Erling Haaland. Apalagi pemain internasional Norwegia tersebut santer diberitakan akan merapat ke Manchester City.
Mbape salah satu striker top Eropa nan tajak di depan gawang lawan. Ia tajam yang didukung oleh kecepatan serta fisiknya yang kuat membuat dia banyak diburu oleh klub-klub Eropa.
Usianya yang muda membuuat klub yang mendapatkannya dapat menjadikannya sebagai proyek jangka panjang. Mbappe tampil sensasional musim ini dengan mencetak 32 gol dan 22 assist dalam 40 pertandingan di semua kompetisi.
Total ia mencatatkan 165 gol dan 83 assist dalam 212 pertandingan di semua kompetisi untuk PSG.
Sumber: Republika
Discussion about this post