ACEHFOOTBALL.net — Partai Sriwijaya FC kontra Persiraja Banda Aceh berlangsung di Stadion Gelora Sriwjaya Jakabaring Palembang Senin (13/11/2023) pukul 15.00 WIB. Hingga babak pertama usai, skor masing imbang tanpa gol.
Pertandingan di pekan kedelapan kompetisi Liga 2 2023/2023 Grup I, Persiraja menurunkan dua pemain asingnya. Mahamane Toure dan Islom Karimov. Ini ada debut pertama keduanya di Indonesia musim ini.
Sebelum laga ini digelar Pelatih Persiraja Banda Aceh Achmad Zulkifli mengatakan, dirinya ingin meneruskan tren positif. Apalagi hingga kini, Laskar Kutaraja belum terkalahkan.
“Mudah-mudahan anak-anak bisa tampil dengan maksimal saat menghadapi Sriwijaya FC,” ujar dia kepada media, kemarin.
Menghadapi laga ini, kedua tim sama-sama punya ambisi untuk bisa memenangkan laga. Jika Persiraja bisa mendapat poin, maka peluang mereka ke 12 besar makin terbuka lebar.
Pelatih kepala Sriwijaya FC Muhammad Yusup Prasetyo mentargetkan untuk mematahkan rekor tak terkalahkan yang disandang klub yang nyaris tahun lalu nyaris gagal ikut Liga 2 akibat “konflik” manajemen.
Pelatih Sriwijaya FC yang akrab disapa Coach Yoyo mengatakan, dirinya dan pemain ingin memberikan kekalahan pertama untuk Persiraja. “Insya Allah,” kata dia.
Selain itu juga ambisi Laskar Wong Kito wajib memenangkan laga ini untuk mendongkrak kembali poin agar bisa ke zona aman di peringkat tiga besar.
Usai laga PSPS Riau berhasil mengalahkan PSDS Deli Serdang 2-0, membuat Sriwijaya FC melorot ke peringkat 5 klasemen sementara grup 1 putaran kedua Liga 2 2023/2024, Minggu (12/11/2023).
Terdepaknya Sriwijaya FC yang mengantongi 6 poin ke peringkat 5, setelah PSPS Riau yang kini mengantongi 9 poin mengkudeta peringkat 4.
Sriwijaya FC juga semakin sulit mengejar posisi aman tiga besar setelah hasil laga Sabtu (11/11/2023) PSMS Medan berhasil menundukkan Sada Sumut FC dengan skor 2-1. Tim Ayam Kinantan semakin kokoh di peringkat 3 dengan raihan 11 poin.
Pemuncak klasemen masih ditempati Semen Padang FC dengan raihan 16 poin. Di susul peringkat kedua tim Persiraja Banda Aceh dengan perolehan 15 poin.
Sedangkan Sada Sumut FC masih di peringkat keenam dengan raihan 5 poin. Dan juru kunci sementara grup 1 Liga 2 yakni PSDS Deli Serdang dengan raihan 4 poin.
Sementara bagi Persiraja sendiri yang berada di peringkat kedua dengan raihan 15 poin terpaut satu poin dengan Semen Padang FC pemuncak klasemen ingin lebih aman bisa lolos ke babak 12 besar.
Bagi Persiraja yang berjuluk Lantak Laju juga tak ingin di bawahnya merangsek naik menyalipnya. Sebab PSMS Medan di peringkat 3 kini mengantongi 11 poin dan PSPS Riau mengantongi 9 poin.
Discussion about this post